Selasa, 21 Oktober 2014

CSR

Kasus

PT. PERTAMINA (PERSERO)

Progam Pertamina Dan Pendidikan
Sebagai komitmen perusahaan untuk turut meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pendidikan dan untuk peningkatan akses komunitas terhadap pendidikan di tanah air, CSR Pertamina bidang Pendidikan melaksanakan sejumlah program antara lain meliputi:

  1. Olimpiade Sains Tingkat Perguruan Tinggi (OSN-PTI) 2011
Merupakan program yang memiliki potensi dan kontribusi dalam peningkatan kualitas pendidikan tinggi di Indonesia. Program ini untuk mendorong mahasiswa yang mendalami bidang matematikan, fisika, kimia dan biologi agar lebih serius dan kompeten dibidangnya. OSN-PTI 2011 yang diprakarsai oleh Pertamina ini merupakan salah satu wujud kepedulian perusahaan terhadap pendidikan di Indonesia melalui program corporate social responsibility (CSR). Untuk lebih jelasnya silahkan anda klik link www.osnpertamina.com

  1. Pertamina Scholarship (Beasiswa)
Diberikan kepada 1.450 Siswa di Jabodetabek, 300 mahasiswa diploma di Padang, Palembang, dan Solo, Beasiswa S-2 untuk 25 PNS Non-Dosen, dan 25 pegawai DESDM, Beasiswa 10 Siswa terbaik untuk menempuh pendidikan tinggi di ITB, S2 Luar Negeri, dan Beasiswa untuk 100 Siswa Madrasah.

  1. Pertamina Youth Program – PYP (Edukasi Stakeholder muda)
Program edukasi dan pengenalan bisnis migas sekaligus motivasi generasi muda untuk peningkatan awareness yang baik terhadap energy, cinta produk dan asset bangsa, serta bisnis akrab lingkungan yang berkelanjutan. PYP 2009 dilaksanakan di Cilacap, Balikpapan dan Manado.

  1. Progam Pertamina And Society
CSR Pertamina juga fokus dalam pemberdayaan masyarakat melalui peningkatan infrastruktur dan Program Pertamina Peduli Bencana Alam. Dalam pembangunan infrastruktur dilakukan perbaikan terhadap sarana umum seperti jalan, jembatan, MCK dan sarana air bersih.



Pada tahun 2009 bidang infrastruktur melaksanakan program antara lain:
  1. Renovasi Taman Pintar Jogjakarta
  2. Revitalisasi Taman Pejambon Jakarta
  3. Peningkatan infrastruktur di Bau-bau
  4. Peningkatan infrastruktur di wilayah sekitar unit operasi Pertamina di Indonesia.
  5. Perbaikan saran air bersih di Sampang, Makasar, Sibayak, Balikpapan, Semarang, dan Karang Rejo
Sedangkan sebagai kepedulian terhadap masyarakat yang terkena musibah bencana alam, CSR Pertamina melakukan sejumlah program disaster. Mulai dari kegiatan pra bencana seperti pelatihan dan workshop, kegiatan tanggap darurat, sampai dengan kegiatan pasca bencana yang meliputi: pemulihan/rehabilitasi (recovery).

Progam Pertamina Dan Kesehatan
PT. Pertamina (Persero) secara konstan selalu menggarisbawahi pentingnya isu kesehatan anak dalam setiap program-program CSRnya. Komitmen ini diwujudkan dalam bentuk Program Operasi Anak Penderita Cacat Wajah. Untuk mengimplementasikannya, Pertamina bekerjasama dengan yayasan sosial yang khusus bergerak menangani anak penderita cacat wajah dan kasus bibir sumbing.

  1. Pertamina Sehati
PT Pertamina (Persero) melalui kegiatan Pertamina Sehati sejak tahun 2004 telah mewujudkan kepeduliannya terhadap isu kesehatan masyarakat, khususnya kesehatan anak dan ibu. Kegiatan Pertamina Sehati merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam mengatasi masalah sosial global seperti yang ditargetkan dalam Millenium Development Goals (MDGs). Pada tahun 2009 program Pertamina Sehati menjangkau 29 area di seluruh Indonesia dengan cakupan sekitar 15,000 penerima manfaat. Sedangkan pada tahun 2010, Pertamina Sehati telah berhasil melaksanakan lebih dari 3,800 kegiatan yang tersebar di seluruh Indonesia yang berupa pelatihan kader-kader, program pengendalian berat badan, pelatihan ibu hamil, serta pengenalan mengenai asupan makanan sehat dan bernutrisi.

  1. Bright With Pertamina
Pertamina berkeinginan kuat dalam menginvestasikan sumber dayanya untuk generasi muda Indonesia. Keinginan kuat ini dimanifestasikan dalam berbagai bentuk. Salah satu contohnya adalah dengan digulirkannya Program Bright With Pertamina.

Program Bright With Pertamina bertujuan untuk memperbaiki kualitas penglihatan para generasi muda melalui kegiatan pemeriksaan kesehatan mata dan melalui pemberian kacamata baca.

  1. Clino Gigi Sehat
Berdasarkan survey*, anak-anak Indonesia masih belum memiliki pengetahuan dan informasi yang cukup mengenai kesehatan gigi dan mulut. Mengunjungi dokter gigi setiap enam bulan sekali juga belum menjadi kebiasaan bagi sebagian besar masyarakat Indonesia. Pertamina yang menaruh perhatian pada permasalahan ini mendedikasikan sebuah program CSR yang bernama Clino Gigi Sehat yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa sekolah pada kesehatan gigi. Clino Gigi Sehat merupakan program kombinasi pemeriksaan dan perawatan gigi serta telinga. Tujuannya adalah untuk mendeteksi masalah di gigi-mulut dan telinga sehingga dokter bisa segera menanganinya dengan tepat.

Pertamina Dan Lingkungan
Program CSR Pertamina di bidang Lingkungan ditujukan sebagai komitmen manajemen dalam rangka tanggung jawab perusahaan terhadap lingkungan hidup dan pelestarian alam. Program CSR Bidang Lingkungan tahun 2009 mencakup sejumlah program antara lain:

  1. Green Planet
Program penanaman pohon dan konservasi mangrove yang dilaksanakan melalui aksi langsung penanaman, pembagian bibit pohon kepada warga dalam sejumlah kegiatan masyarakat dan kampanye lingkungan.

  1. Costal Clean Up
Kegiatan CSR Lingkungan bersih-bersih pantai. Kegiatan ini dilaksanakan dengan sejumlah aksi, antara lain bersih-bersih pantai, distribusi tempat sampah, edukasi pelestarian lingkungan dan penanaman pohon.

  1. Green and Clean
Dalam mendukung kebersihan dan paru-paru kota, tahun 2009 ini Pertamina juga melaksanakan rehabilitasi taman kota di Bandung dan pembagian 21 unit sepeda motor sampah di Kota Medan.



  1. Green Festival
Langkah Pertamina untuk Selamatkan Bumi juga dilaksanakan melalui Green Festival 2009, suatu kegiatan tahunan yang mengangkat isu pemanasan global (global warming). Program ini bertujuan mengedukasi dan mengajak masyarakat untuk melakukan aksi menyelamatkan bumi dari dampak pemanasan global.

Dan masih banyak lagi program2 CSR yang dilakukan oleh PT. Pertamina (Persero) hingga saat ini.

Teori
CSR (Corporate Social Responsibility) adalah suatu tindakan yang dilakukan oleh perusahaan sebagai rasa tanggung jawab perusahaan terhadap social maupun lingkungan sekitar dimana perusahaan itu berada, seperti melakukan suatu kegiatan yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar dan menjaga lingkungan, memberikan beasiswa untuk anak tidak mampu, dankegiata- kegiatan lain yang meliputi kegiatan sosial yang bersifat positif dan berguna untuk masyarakat banyak, khususnya masyarakat yang berada di sekitar perusahaan tersebut berada.

Berikut ini adalah manfaat CSR bagi masyarakat:
1)      Meningkatknya kesejahteraan masyarakat sekitar dan kelestarian lingkungan.
2)      Adanya beasiswa untuk anak tidak mampu di daerah tersebut.
3)      Meningkatnya pemeliharaan fasilitas umum.
4)      Adanya pembangunan desa/fasilitas masyarakat yang bersifat sosial dan berguna untuk masyarakat banyak khususnya masyarakat yang berada di sekitar perusahaan tersebut berada.

Berikut ini adalah manfaat CSR bagi perusahaan:
1)      Meningkatkan citra perusahaan.
2)      Mengembangkan kerja sama dengan perusahaan lain.
3)      Memperkuat brand merk perusahaan dimata masyarakat.
4)      Membedakan perusahan tersebut dengan para pesaingnya.
5)      Memberikan inovasi bagi perusahaan

Analisis
            Jadi, CSR (Corporate Social Responsibilitiy) adalah sebuah kegiatan yang dilakukan perusahaan yang memiliki nilai positif dan berguna untuk memberikan kesejahteran bagi masyarakat yang berada disekitar perusahaan tersebut. Ada pun manfaat yang diberikan kepada masyarakat yaitu : meningkatkan kesejahteraan masyarakat, memberikan pemeliharaan fasilitas umum, memberikan beasiswa bagi anak yang kurang mampu, memberikan fasilitas dan pengobatan kesehatan secara gratis, pemeliharaan fasilitas umum, dll. Sedangkan manfaat yang bagi perusahaan itu sendiri antara lain: meningkatkan citra perusahaan, memberikan inovasi bagi perusahaan, sebagai bentuk kerja sama dengan perusahaan lain dalam hal meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam program CSR, memperkuat brand merk perusahaan dimata masyarakat.
            Program CSR ini sangat berguna bagi perusahaan dan bagi masyarakat juga karena tujuan dari program CSR sendiri adalah untuk mensejahterakan masyarakat dalam bidang pendidikan, social, lingkungan, dan kesehatan. Maka dari itu masyarakat sangat antusias kepada perusahaan yang memberikan program CSR.

Referensi
http://seputar-mahasiswa.blogspot.com/2013/10/pengertian-csr-manfaat-csr-dan_3763.html?m=1
http://www.pertamina.com/


Selasa, 14 Oktober 2014

WIRAUSAHA

Kasus
Perdagangan saat ini menjadikan perubahan ekonomi mempengaruhi kegiatan- kegiatan perekonomian yang berlangsung di masyarakat. Persaingan yang tajam menuntut masyarakat berinovasi menciptakan kegiatan usaha yang lebih menarik sehingga menciptakan minat bagi pembelinya. Banyak sekali jenis- jenis usaha atau kegiatan produksi yang sering kita jumpai. Salah satu contohnya adalah usaha membangun usaha rumah makan. Usaha rumah makan yang terjadi di Indonesia saat ini sedang marak- maraknya untuk dijadikan pekerjaan sampingan bahkan ada yang menjadikan wirausaha rumah makan ini sebagai mata pencarian untuk memenuhi kebutuhan hidup. Dalam kasus yang saya alami dan saya lihat didalam lingkungan daerah rumah saya, adalah banyaknya rumah makan. Saya akan membahas tentang suatu usaha untuk menjadi seorang wirausahawan yang dapat menciptakan suatu lapangan pekerjaan sendiri bagi dirinya dan orang lain. Salah satu contoh usaha yang saya bahas dalam yaitu USAHA RUMAH MAKAN.

Teori Wirausaha
Wirausaha adalah pejuang atau pahlawan yang berbuat sesuatu. Wirausaha dapat mengumpulkan sumber daya yang di butuhkan guna mengambil keuntungan dari padanya, dan mengambil tindakan yang tepat guna untuk memastikan keberhasilan usahanya.
Langkah-Langkah Yang Dilakukan Dalam Pengembangan Usaha, sbb;
  • Pertama kalinya adalah jeli melihat pasar.
Dalam hal ini, kebanyakan konsumen lebih memilih dan membeli produk yang tengah tren meskipun dalam kualitas produknya nomor 2 daripada kualitas produk nomor 1 tapi produknya ketinggalan jaman (dalam bidang garmen/usaha pakaian). Seandainya dalam bidang makanan, konsumen lebih membeli produk yang mempunyai kualitas, mutu, dan bergizi serta rasa yang enak.
  • Langkah kedua adalah menjalin komunikasi dengan orang lain
Maksudnya agar tidak ketinggalan informasi diperlukan mata-mata dalam menjalankan usaha, tentunya mata-mata dalam ati positif yaitu orang yang bertugas mengumpulkan informasi untuk mendukung kemajuan usahanya. Memperluas jaringan komunikasi sangatlah penting selain mempermudah mendapatkan informasi juga dapat memperluas daerah pemasaran
  • Langkah ketiga yakni, berani berinvestasi
Sebagai pemula dalam usaha dengan dana/modal yang terbatas, diharapkan untuk berani menjual asset sendiri yang dapat menghasilkan uang untuk berinvestasi ataupun berusaha mengkredit uang dengan orang lain dengan syarat harus adanya pertanggungjawaban untuk melunasinya.
  • Langkah keempat adalah fokus dalam usahanya
Kelemahan dari para wirausahawan selama ini  adalah tidak mampu mengelola kesuksesan yang telah dicapai dengan melakukan tindakan yang tidak terkendali. Sebagai contoh, beberapa pengusaha garmen tergiur keuntungan sesaat dari bisnis valas  saat krisis moneter 1998, akhirnya mereka mencoba berbisnis valas sedangkan bisnis garmennya terbengkalai. Sementara bisnis valasnya merugi akibat ketiadaan pengalaman bisnis financial, maka pengusaha tersebut gulung tikar.
  • Langkah kelima adalah promosi
Dengan adanya promosi, masyarakat dapat mengenal produk yang ditawarkan. Sehingga konsumen dapat tertarik membeli produk yang telah dibuat. Para wirausahawan dapat mengambil alternatifnya yakni, dengan mengikuti bazaar, karena bazaar adalah sarana promosi yang murah dan dapat dijadikan momen untuk mengambil keuntungan. Setelah itu baru mempersiapkan brosur ataupun spanduk.
  • Untuk langkah keenam  adalah pemasaran yang dilakukan para wirausahawa.
Dapat memilih tempat yang strategis. Dan dalam hal memproduksi barang dan penamaan tempat (toko) perlu adanya keunikan. Karena dengan keunikan suatu barang, maka kemungkinan banyak konsumen yang mencari, dan semakin besar peluang untuk mendapatkan keuntungan besar, dalam hal ini juga dapat memberikan nilai tambah didalam penjualan produk atapun memberikan nilai diskon apabila pembelian banyak.
  • Langkah Ketujuh adalah Pertimbangkan untuk mengembangkan bisnis
Yakni dengan jalan Waralabalisensi atau peluang bisnis ataupun distribusi wholesale.
Karena yang dibahas dalam kasus ini mengenai usaha rumah makan, maka tahapan-tahapan tersebut berhubungan dengan bagaimana proses membangun usaha rumah makan.
Dalam membangun usaha rumah makan sebaiknya perhatikanlah beberapa tips berikut ini, diantaranya :
  1. Pilih lokasi yang strategis: Agar banyak orang mudah mengunjungi rumah makan kita. Biasanya tempat yang strategis yaitu di dekat kantor, kampus, pinggir jalan raya, dan tempat-tempat yang selalu dilalui oleh orang-orang yang beraktivitas di luar rumah. Tempatnya tidak perlu terlalu besar dulu, sesuaikan dengan modal dan toleransi Anda menghadapi risiko usaha.
  2. Harus mementingkan rasa : Rasa adalah segalanya, karena itu penting sekali ada tukang masakan yang betul-betul ahli dibidangnya. Juallah masakan yang berkualitas terbaik, sehat, halal dan bermutu tinggi. 
  3. Mengurus surat izin: Mengurus surat izin tidak sesulit yang dibayangkan. Surat izin wajib dimiliki bagi siapa saja yang akan membuka usaha. Tentunya kita tidak ingin usaha kita digrebeg oleh pihak berwajib karena tidak memiliki surat izin bukan? Bisa surat izin usaha dari RT/RW atau keamanan setempat.
Dalam kasus Usaha Rumah Makan yang berada disekitar lingkungan rumah saya termasuk dalam sektor informal. Sektor informal adalah kegiatan usaha yang bersifat sampingan, biasanya tidak berbentuk perusahaan serta berbentuk home industri (industri rumah tangga).
Sektor ekonomi informal yang bisa diusahakan antara lain:
1)      perdagangan, artinya sebagai pedagang kecil atau retailer.
2)      industri rakyat atau industri rumah tangga, meliputi pengrajin, pengolahan hasil pertanian, pengolahan hasil perkebunan, pengolahan hasil perikanan, pengolahan hasil peternakan, dan pengolahan hasil kehutanan,
3)      jasa, meliputi perantara perdagangan, angkutan, warung makan, perbengkelan, biro jasa travel/perjalanan, tata busaha atau penjahit, dan sebagainya,
4)      agraris, meliputi pertanian tanaman pangan, perkebunan kecil, perikanan darat, peternakan unggas, dan sebagainya, atau
5)      usaha-usaha lainnya yang tidak berbentuk perusahaan.

Analisis
Jadi perkembangan usaha rumah makan di daerah rumah saya sangatlah pesat. Banyak sekali macam- macam rumah makan yang terdiri dari Warteg, Rumah Makan Padang, Nasi Uduk, Nasi Goreng, Ketoprak, Mie ayam, dlll. Persaingan di antara rumah makan pun semakin ketat. Mereka pun berinovasi dalam memajukan usaha rumah makan tersebut, misalnya dengan menambahkan menu yang baru, tempat yang nyaman dan bersih, harga yang murah dan terjangkau. Tetapi disamping itu usaha rumah makan tersebut mempunyai manfaat bagi saya, karena bila saya tidak ada selera makan atau dirumah tidak ada masakan saya bisa dengan cepat membeli makanan dirumah makan tersebut.

Referensi


Sabtu, 04 Oktober 2014

Adat Istiadat Dalam Pernikahan Adat Jawa

      Adat istiadat yang sering saya lihat ketika saya menghadiri suatu acara pernikahan adalah upacara adat Jawa. Upacara adat Jawa memeiliki arti yang sangat penting bila mana seseorang ingin menikah. Upacara adat diadakan sebelum akad nikah berlangsung. Saya pernah menjadi salah satu panitia dalam acara pernikahan kakak sepupu saya yang memakai adat Jawa.

Yang saya ketahui bila saya menghadiri upacara adat Jawa ini diantaranya :

1. Janur kuning, biasanya gerbang rumah pengantin wanita akan dihiasi janur kuning yang terdiri dari bermacam- macam tumbuhan, dua pohon pisang, tebu merah, buah kelapa muda, dan beberapa daun-daunan seperti alang-alang, daun beringin, mojo-koro, dadap serep, dll.
2. Siraman, ada tujuh orang yang dianggap baik untuk menyirami pengantin wanita. Airnya yang berada dalam kendi berisi kembang setaman.
3. Pecah kendi, ibu pengantin wanita memecahkan kendi dan mengatakan “pengantin siap untuk menikah”
4. Memotong sedikit rambut pengantin wanita
5. Ngerik
6. Gendongan, kedua orang tua pengantin wanita menggendong anak mereka
7. Dodol dawet, kedua orang tua pengantin wanita berjualan minuman dawet
8. Temu panggih,
9. Penyerahan cikal dan jago kisoh
10. Upacara midodaren, upacara ini dilakukan pada malam harinya setelah acara siraman berlangsung
11. Peningsetan
12. Nyantri
13. Upacara panggih,  untuk mengawali acara resepsi
Itulah deretan upacara adat Jawa yang saya ketahui pada suatu acara pernikahan. Kurang atau lebihnya lagi saya tidak begitu mengetahuinya.